Top

VAKSINASI COVID-19 SISWA SMP MTA GEMOLONG

VAKSINASI COVID-19 SISWA SMP MTA GEMOLONG

     Rabu, 15 September 2021 SMP MTA Gemolong melaksanakan vaksinasi siswa sebagai bentuk program kendali covid-19. Semua siswa yang sehat berkesempatan menerima injeksi vaksin anti virus dosis pertama yang diberikan oleh tenaga medis puskesmas Gemolong.

    Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pemerintah Sragen dan yayasan Majlis Tafsir Al Quran. Bupati Sragen Hj Dokter Kusdinar Untung Yuni Sukowati memantau kegiatan ini sebagai agenda kunjungan kerja di tiga sekolah menengah di kabupaten Sragen terkait program vaksinasi covid-19. Salah satunya di SMP MTA Gemolong.

     Berkesempatan hadir pula Al Ustadz Nur Kholid Syaifullah, LC Mhum beserta Pengurus dan bidang pendidikan MTA. Tak lupa pula kepala dinas pendidikan, jajaran pejabat dinas kesehatan, camat dan pendamping kepolisian sektor Gemolong ikut serta dalam memantau langsung kegiatan ini. Sekitar pukul sebelas bupati sampai ke tempat lokasi dan dilanjutkan bincang-bincang singkat dengan pejabat yang hadir.

     Kegiatan vaksinasi meliputi beberapa alur tahapan. Di antara tahapan itu adalah proses pendaftaran, pengisian blanko persetujuan, identitas, termasuk screening peserta program vaksin. Selanjutnya pengukuran tensi tekanan darah, screening dan yang terakhir dilanjutkan vaksinasi dengan injeksi.

     Setelah pemberian vaksin peserta menunggu sebentar di ruang observasi untuk mengamati barang sejenak kondisi peserta setelah divaksin.  Setelah menunggu sebentar sambil makan minum ringan peserta boleh pulang dengan membawa kartu vaksin.

    Program ini alhamdulillah terselenggara dengan lancar tak luput berkat kerjasama yang baik dengan puskesmas Gemolong dan pihak sekolah. Serta bidang kesehatan SMP MTA Gemolong yaitu POSKESTREN Pusat Kesehatan Pesantren dan pihak asrama atau pondok pesantren yang mendukung sepenuhnya guna terselenggaranya upaya kendali pandemi ini. (FKS)

Partner :

Talk to us

02716811840